Koleksi - Lektur-keagamaan-kontemporer

  • Pedoman Umum Penulisan dan Pentashihan Mushaf Al – Qur’an dengan Rasm Usmani
    Di lihat2252 Kali

    Pedoman Umum Penulisan dan Pentashihan Mushaf Al – Qur’an dengan Rasm Usmani

      BY admin

    Buku ini merupakan penelitian dan pemeriksaan Mushaf Al – Qur’an yang dikenal dengan istilah pentashihan Mushaf Al – Qur’an oleh badan Litbang Agama. Salah satu jenis lektur agama yang menjadi objek kajian dan penelitian Badan Litbang Agama adalah Kitab Suci Al – Qur’an. Kajian dan penelitian ini menyangkut berbagai hal, bukan hanya sejarah dan kandungannya, tetapi juga tulisan, keaslian dan keutuhannya.

                Dengan pemeliharaan kemurnian Al – Qur’an dan menjaga keutuhanya, di Indonesia terdapat Lajnah Pentashihan Mushaf Al – Qur’an yang bertugas meneliti dan melakukan koreksi setiap naskah, hasil cetak dan hasil rekaman Mushaf Al – Qur’an dari segi kebenaran bunyi dan tulisannya. Tugas tersebut selama ini telah berjalan dengan baik.

                Terbitnya buku Pedoman Umum Penulisan dan Pentashihan Mushaf Al – Qur’an dengan Rasm Usmani, dapat dihitung sebagai salah satu hasil pengkajian ilmu Al – Qur’an. Rasm Mushaf Al – Qur’an merupakan cabang ilmu Al – Qur’an yang saat ini masih asing bagi masyarakat Islam. Kehadiran buku ini setidaknya dapat menambah literatur agama khususnya tentang Rasm Al – Qur’an, dan diharapkan dapat memberikan gambaran umum tentang Rasm Al – Qur’an serta memberikan petunjuk dan wawasan dalam upaya menjaga kemurnian dan kelestarian Al – Qur’an. [ri]

    PegarangDrs. H. Mazmur Sya’roni, dkk. PenerbitPuslitbang Lektur Keagamaan ISBN- Tahun1999 Download Untuk mendownload file, Anda harus login LOGIN

Mitra