Koleksi - Lektur-keagamaan-klasik

  • Pergeseran Literatur Pesantren Salafiyah
    Di lihat1243 Kali

    Pergeseran Literatur Pesantren Salafiyah

      BY admin

    Buku ini merupakan penerbitan hasil penelitian dosen-dosen UIN, IAIN, dan STAN pelaksanaannya dikoordinasikan oleh Puslitbang Lektur Keagamaan, tentang Pergeseran Literatur Keagamaan di 13 Pesantren yaitu: 2 Pesantren di Nangroe Aceh Darussalam, 2 Pesantren di Riau, 2 Pesantren di Palembang, 2 Pesantren di Pontianak, 2 Pesantren di Yogyakarta, dan masing-masing 1 Pesantren di Jambi, Lampung, dan Tapanuli Utara.

    Pondok Pesantren adalah lembaga pendidikan Islam di Indonesia yang keberadaannya sudah dikenal sejak abad 19 dan telah mengakar kuat dikalangan masyarakat muslim Indonesia. Pesantren sebagai lembaga pendidikan Islam dipimpin dan dikelola langsung oleh kiyai yang memiliki visi dan penentu arah kebijakan dalam melaksanakan proses pembelajaran dan pencapaian yang hendak dihasilkan oleh santri-santri sebagai peserta didiknya.

    Hasil penelitian mengungkap bahwa terdapat perubahan pengertian istilah pesantren salafiyah yang tidak hanya menyelenggarakan pendidikan tradisional tetapi juga di lingkungan pesantren telah didirikan lembaga pendidikan klasikal setingkat madrasah diniyah, tsanawiyah, dan aliyah, di samping lembaga pendidikan diniyah ula, wusta dan ulya, atau kelas-kelas ibtida’I tahmidi dan I’dadi sesuai kebijakan kiyai sebagai pimpinan pesantrennya. Penggunaan literaturpun tidak sebatas literature atau (kitab-kitab kuning), literature klasik, tetapi seiring diselenggarakannya sistim klasikal maka buku-buku kontemporerpun sudah digunakan sesuai bidang studi yang diajarkan di sekolah. Kitab klasik (kitab kuning) tetap digunakan di pesantren dalam pengajian santri yang diadakan pada malam hari dan dilakukan oleh kiyai. Penggunaan kitab kuning ini dimaksudkan sebagai upaya melestarikan kesalafiahan pesantren dan dalam kerangka memperdalam kajian-kajian atau sebagai pengulangan terhadap materi yang diberikan di lembaga pendidikan klasikal. (nda)

    PegarangDrs. H.E. Badri, M.Pd., dan Munawiroh, S.Pd. PenerbitPuslitbang Lektur Keagamaan ISBN- Tahun2007 Download Untuk mendownload file, Anda harus login LOGIN

Mitra