LKK_KUDUS2017_SYM013

[KITAB TAUHID]

 

LKK_KUDUS2017_SYM013

Bhs. Arab dan Jawa

Aks. Arab dan Pegon

Prosa

TH

38hal/8-11baris/hal

17.5 x 12 cm

14 x 9 cm

Kertas Dluwang

 

Naskah ini tidak memiliki judul, namun dari isinya dapat dibaca bahwa naskah ini merupakan naskah yang berisi kumpulan doa, tauhid, dan sedikit ilmu fikih. Karena itu diberi judul naskah ini dengan Kitab Tauhid. Naskah yang ditulis dengan bahasa dan aksara Arab ini, merupakan koleksi Syamsudin yang berdomisi di desa Ngembalrejo, Kudus. Naskah ini diperoleh dari orang tuanya Muhammad Nasir di desa Pekandangan Barat Bluto Kabupaten Sumenep, Madura. Sebagai warisan keluarga yang sudah turun temurun, pemilik naskah mendapat amanah untuk menjaga dan memelihara naskah ini. Pengarang naskah  adalah Haji Umar pada tahun 1908, namun tidak diketahui nama penyalinnya. Naskah ditulis di atas kertas Dluwang.

 

Naskah ini lengkap namun tidak memiliki sampul. Tidak memiliki nomor halaman. Tidak terdapat halaman kosong dalam naskah ini.Terdapat Kata alihan di dalam naskah namun kolofon tidak ditemukan dalam teks. Iluminasi serta ilustrasi yang berhubungan dengan teks tidak ditemukan. Naskah ini dijilid dengan benang. Naskah ini sudah terlihat rusak, tetapi kerusakannya hanya sepertiga saja meliputi bagian awal dan bagian akhir naskah. Pinggirannya sudah sobek. Pada halaman tengah naskah ini tulisan masih bagus yang ditulis dengan tinta hitam dan bisa dibaca dengan baik.

Naskah ini berisi tentang sifat-sifat wajib bagiAllah,  sifat-sifat wajib dan jaiz bagi Nabi/Rasul serta bagaimana sifat-sifat teladan tersebut jika dihubungkan  dengan kehidupan manusia.

 

Kutipan awal :

“ihsani taputa kaweng laksnipun kalintang tur uki manfa’at iki kalawan uki hasil kalawan susah. Sugih ipun wong kang angki ipun kuoso…”

Di tengah teks tertulis “ katut kataklu koreh dining minang semang bashor kalam tiku mongko sifat ingkang ta’aluk fi qada’ I’limi.”

 

Kutipan akhir :

“Allāhumma akhrijnā mina adz-dzulumāti wa akrimnā binūril-fahmi. Allāhumma-aftaḥ ‘alainā..... yā arḥamarrāḥimīn”…