LKK_Cirebon2015_TRK05C

BABAD CIREBON

 

LKK_Cirebon2015_TRK05C

Bhs. Jawa

Aks. Pegon

Prosa

SR

180hal/13baris/hal

21x16 cm

Kertas Bergaris

           

            Pengarang dan penyalin tidak diketahui, tahun penulisan naskah tidak diketahui, tinta warna hitam, di atas alas kertas bergaris, kondisi naskah baik, tulisan terbaca, lepas dari sampul. Jilidan dengan dijahit benang, bersampul kertas kalender, tidak ada watermark. Kolofon tidak ada. Tidak ada penomoran halaman, ada garis panduan dengan pensil. 

Naskah ini berukuran 21x16 cm sedangkan teks berukuran 17,5x11,5 cm. Pemilik naskah adalah Ki Tarka Sutarahardja, Cikedung Lor, Indramayu, saat ini naskah disimpan di Sanggar Aksara Jawa, Cikedung Lor, Indramayu. Asal naskah hibah dari KH. Ibrahim Nawawi, Cikedung Indramayu Jawa Barat.

 

Isi Ringkas teks menceritakan tentang Raden Welangsungsang putra Prabu Siliwangi mencari agama Islam dan berguru kepada Syekh Nurjati. Kemudian Raden Welangsungsang membangun pedukuhan yang sekarang dikenal dengan nama Cirebon.

Awal teks: pan kahula inggih umatur uninga [bukankah kami telah menghadap dan memberitahukan]

Tengah teks: kocapa ingkang tetapa sangyang nago jejuluke [diceritakan yang sedang bertapa yang bernama Sang Hyang Nago].

Akhir teks: anyahut cinandak kelabang putih dadi keris kalamunyeng panimbal [disambar dan ditangkap Kelabang Putih menjadi keris [yang kemudian dinamai] Kalamunyeng sudah dalam genggaman]. (AF)