Sulamul Mubtadi Fi Bidayatul Muhtadi




Buku ini merupakan salah satu buku pegangan santri untuk memudahkan santri dalam belajar ilmu nahwi. Buku ini ditulis oleh Malik Wahhab dari Madrasah Salafi Miftahul Hidayah Kauman Kaliwungu Kendal. Buku ini berisi Syair Rajaz berbahasa Jawa. Buku ini menggunakan tulisan Arab/hijaiyyah untuk mempermudah santri pemula dalam memahami Ilmu Nahwu.

Buku ini terdiri dari 8 halaman dan ukurannya 20x14 cm. Penulis buku ini menyelesaikan karyanya di hari jumat 7 Ramadhan 1421 H. Buku ini berisi tentang ilmu nahwu meliputi pembahasan bab kalam, fa’il, mubtada khabar, tauhid, maf’ul, dhzoraf dan bab halaman.

            Kondisi kitab ini sangat baik, karena masih dicetak oleh pihak pesantren. Bentuknya Prosa, berbahasa arab dan madura dengn aksara pegon.

            Buku ini diperoleh dari pengurus pesantren tahun 2010. Sampai saat ini sampel ada di Puslitbang Lektur Khazanah Keagamaan dan Manejemen Organisasi Badan Litbang dan diklat Kementerian Agama RI, Jl.  M. H. Tamrin No. 6. Lantai 20, Jakarta Pusat. (Debur)