Nur as Siraj fi Bayan al Isra wa al Mi raj




Nur as-Siraj fi Bayan al-Isra’ wa al-Mi’raj

 

Kitab ini menjelaskan peristiwa Isra’ Mikraj Nabi Muhammad SAW dan keutamaan bulan Rajab, ditulis dengan gaya berceramah menggunakan bahasa Jawa. Penulis menambahkan dalil dari Alquran dan hadis sebagai penguat tulisannya.

 

 Kitab ini terdiri dari 59 Ukurannya 20 cm x 17 cm. Kategori temanya adalah  “(297. 9) Sejarah Islam dan Biografi.”

 

Kondisi kitab dalam keadaan baik, lengkap sampul dan isinya. Dicetak oleh Maktabah Al-Munawwar Semarang tahun 1955. Bentuk penulisan prosa, ditulis dengan bahasa Jawa dan aksara Arab pegon.

 

Kitab ini diperoleh dari P.P. Darul Ulum Sidowayah Rembang. Saat ini sampelnya ada di Perpustakaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama RI, Jl. M.H. Thamrin No. 6 lantai 2 Jakarta Pusat. Penelitiannya dilakukan pada tahun 2015 oleh Arif Syibromalisi, peneliti Puslitbang Lektur, Khazanah Keagamaan, dan Manajemen Organisasi, Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama. Lokasi penelitiannya di Kabupaten Rembang Jawa Tengah.

 

Kitab ini terbagi dalam 2 bagian. Bagian pertama, Bayan al-Isra’ yaitu informasi seputar Isra’ dan bagian kedua Bayan al-Mi‘raj yaitu informasi seputar Mikraj. Kitab ini diakhir dengan uraian keutamaan bulan Rajab.  (AS)