Miftahus Sa adah




Miftahus Sa’ādah

 

 

Kitab ini berjudul Miftahus Sa’ādah yang disusun oleh Ustaz Haji Ahmad Syazili dari Bojong Herang, Cianjur. Kitab ini diperuntukkan untuk pembacaan sehari-hari dalam pengajian, dengan tujuan agar mudah memahami ajaran agama oleh masyarakat setempat.


Kitab ini berjumlah 32 halaman. Ukuran kitab, 21.5 x 16.5 cm. Kitab ini adalah Kitab asli dan diterbitkan oleh Majelis Ta’lim al-Mutmainnah Bojong Herang Cianjur.
Kondisi kitab tergolong masih bagus, karena hasil kopian. Kitab ini ditulis dalam bentuk puisi dengan menggunakan bahasa Sunda dan aksara pegon. 


Kitab ini disimpan di Majelis ta’lim Mutmainnah, Bojong Herang, di Cianjur. Peneliti mendapatkan kitab ini di Majelis Ta’lim ini ketika pelaksanaan penelitian pada tahun 2014 di Cianjur, Jawa Barat. 


Isi kitab ini adalah pengajaran fikih tentang masalah haji dan umrah. Di dalamnya dijelaskan doa-doa yang dibaca saat berhaji dan umrah. Doa pertama dengan melaksanakan salat safar dimulai ketika mulai meninggalkan rumah untuk melaksanakan ibadah ini.