Khulasah al Jadwal Li amal al Ijtima I wa al Istiqbal wa al Khusuf wa al Kusuf alaTariq Zaij as Sultan Ulung Bik as Samarqandi




Khulāṣah al-Jadwāl Li’amal al-Ijtimā’I wa al-Istiqbāl wa al-Khusūf wa al-Kusūf‘alāṬarīq Zaij as-Sulṭān Ulung Bik as-Samarqandi

 

Buku ini merupakan ringkasan kaidah-kaidah atau rumus untuk menentukan proses Ijtima’ dan istiqbal  gerhana bulan dan gerhana matahari menurut Zaij as-Sultan Ulungbik as-Samarqandi, yang ditulis oleh Muhammad Mansur ibn Abdul Hamid ibn Muhammad damiri al-Betawiy. Buku ini ditulis untuk memudahkan penentuan terjadinya gerhana bulan dan matahari.

 

Buku ini terdiri dari 8 halaman. Ukurannya 24 cm x 16 cm. Kategori temanya adalah  “(297. 01) Islam dan Bahasa.”

 

Kondisi buku ini baik karena sudah dicetak oleh Penerbit Al-Madrasah al-Khairiyah al-Mansuriyah. Bentuk tulisannya tabel. Bahasa yang digunakan adalah bahasa Arab dan aksara Arab.

 

Buku ini diperoleh dari salah satu ahli waris dari syaikh Muhammad Mansur ibn Abdul Hamidyakni KH. Abdul Fattah,di Jarta Barat. Saat ini sampelnya ada di Perpustakaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama RI, Jl. M.H. Thamrin No. 6 lantai 2 Jakarta Pusat. Penelitiannya dilakukan pada tahun 2013 oleh Ali Fahrudin, peneliti Puslitbang Lektur, Khazanah Keagamaan, dan Manajemen Organisasi, Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama. Lokasi penelitiannya di DKI Jakarta tepatnya di Jakarta Barat.

 

Kitab ini berisi jadwal as-sinīn al-Majmū’ah fi al-Ijtimā’ wal kusuf, jadwal as-sinīn al-Majmū’ah fi al-Istiqbāl wal- khusuf, jadwal as-sinin al-mabsūṭah fil ijtimā’ wal istiqbāl wal kusūfaini, jadwal asy-syuhūr al-‘Arabiyah al-iṡ ‘asyar, jadwal ta’dil al-khaṣṣah yu’khażu bil khoṣṣah…Maksudnya, rumus-rumus untuk mengetahui tahun terjadinya hilal bulan yang menunjukkan gerhana matahari dan bulan, terjadinya awal dan akhir bulan selama setahun dan materi ilmu falak yang terkait dengannya.(AF)