Al Umdah




Al-‘Umdah

 

 

Kitab ini berjudul Al-Umdah yang ditulis oleh Haji Ing Badruzaman dari Ma’had Alawiyin, Cianjur. Kitab ini berjumlah 28 halaman. Ukuran kitab, 20 x 16 cm. Kitab ini adalah kitab asli dan diterbitkan di Ma’had al-Alawiyin, Cianjur.

Kondisi kitab tergolong masih bagus dan hasil fotokopi. Kitab ini ditulis dalam bentuk prosa dengan menggunakan bahasa Arab dan aksara Arab juga. Kitab ini disimpan oleh penulisnya di Cianjur. Peneliti mendapatkan kitab ini di Pesantren Alawiyin, Cianjur, ketika pelaksanaan penelitian pada tahun 2014 di Cianjur, Jawa Barat. 

Isi kitab adalah  penjelasan pengambilan ihram bagi calon haji. Miqot dapat dilaksanakan di beberapa tempat, salah satunya adalah di Bir Ali. Miqot untuk haji dan umrah adalah sama. Bagi setiap bangsa mendapat tempat khusus untuk pengambilan pelaksanaan ihram untuk mulai melaksanakan ibadah haji dan umrah.