Al Fuyudah ar Rabbaniyyah fi Intisabi ila at Tariqah an Naqsyabandiyyah




Al-Fuyudah ar-Rabbaniyyah fi Intisabi ila at-Tariqah an-Naqsyabandiyyah

 

 

Buku ini merupakan panduan untuk para pengikut tarekat Naqsyabandiyyah, berisi sejarah, manfaat dan wirid-wiridnya. Ditulis oleh K.H. Maimoen Zubair yang merupakan pengamal tarekat ini, bahkan pernah menjadi Ketua Jam‘iyyah Ahl a¯-°ar³qah al-Mu‘tabarah an-Nah«iyyah, satu lembaga yang menaungi tarekat-tarekat yang diakui dalam Islam. Buku ini ditulis dengan tulisan tangan, dan tidak diperkenankan untuk membaca buku ini, kecuali dengan seizin syaikh tarekatnya. 


Buku ini terdiri dari 57 halaman. Ukurannya 21 cm x 15 cm. Kategori temanya adalah “297.5 Akhlak dan Tasawuf.”  Kondisi buku dalam keadaan baik, dengan sampul dan isi yang masih lengkap, tidak terdapat nama penerbit atau pencetak buku ini. Tidak dicantumkan pula tahun penerbitan, namun diakhir buku ini tertulis tahun selesai penulisan 1421 H. Bentuk penulisan prosa, ditulis tangan menggunakan bahasa dan aksara Arab.


Buku ini diperoleh dari toko buku Ponpes Al-Anwar Sarang Rembang. Saat ini sampelnya ada di Perpustakaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama RI, Jl. M.H. Thamrin No. 6 lantai 2 Jakarta Pusat. Penelitiannya dilakukan pada tahun 2015 oleh Arif Syibromalisi, peneliti Puslitbang Lektur, Khazanah Keagamaan, dan Manajemen Organisasi, Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama. Lokasi penelitiannya di Kabupaten Rembang Jawa Tengah.


Buku ini berisi mukaddimah, diteruskan dengan fasal yang menjelaskan hakikat tarekat, yang diantaranya tarekat Naqsyabandiyyah, fasal tentang adab doa dan syarat-syaratnya, fasal tentang manfaat wirid, tawassul, fasal tentang tatacara dzikir pada tarekat Naqsyabandiyyah dan seterusnya. (AS)