LKK_SMRG2017_RAH001

[FIKIH DAN DOA]

 

LKK_SMRG2017_RAH001

Bhs. Arab

Aks. Arab

Prosa

FK

242hal/13 baris/hal

29 x 20 cm

18.5 x 12.5 cm

Kertas Dluwang

 

Naskah ini tidak memiliki judul. Namun dari isinya dapat dibaca bahwa naskah ini merupakan naskah yang berisi Fikih dan Doa, sehingga diberi judul naskah ini dengan Fikih dan Doa. Naskah yang ditulis dengan bahasa dan aksara Arab ini, merupakan koleksi dari bapak Roch Aris Hidayat berdomisili di Perum Koveri Bringin, Ngaliyan-Semarang. Naskah ini diperoleh dari warisan keluarganya yang secara turun menurun diberikan kepada keluarga. Pengarang naskah  adalah  Abdullah bin Umar bin Ibrahim at-Tilmisani, namun tidak diketahui nama penyalinnya. Naskah ditulis di atas kertas Dluwang.

 

Naskah ini memiliki sampul. Nomor halaman tidak lengkap.Terdapat tiga halaman kosong dalam naskah ini. Kata alihan dan kolofon ditemukan dalam teks. Iluminasi serta ilustrasi yang berhubungan dengan teks tidak ditemukan. Naskah ini dijilid dengan benang. Kertas sudah berwarna kuning dan kusut. Naskah ditulis dengan khat naskhi dengan tinta warna hitam dan merah untuk rubrikasi. Teksnya masih terbaca dengan baik.

Isi naskah ini berisikan tentang penjelasan dzat Allah dan sifatNya, para nabi dan sifatnya, tata cara wudhu’, tatacara shalat, zakat, puasa, dan haji.

 

Kutipan Awal :

bi ‘aksi arramāni wayuqālu lahū,,, wal khās fīhī annal mu’minīna fil ākhirati ḥāza bi jazīlin minal jazā’i al-amal a-ṣāliah

Artinya: “ (ada teks terbuang sebelumnya) berbeda dengan ar-rahman (maha pengasih) maka dikatakanlah,  dan yang khusus didalamnya, bahwa orang mu’min di akhirat akan mendapatkan pahala yang besar atas amal sholehnya. “

 

Kutipan akhir :

walāḥaula walā quwwata illā billāhil ‘aliyyil aẓīm, lā ilāha illallāhu wallahū ‘alā mā naqūlu wakīl.”

Artinya: “ tiada daya dan upaya kecuali dengan (pertolongan) Allah, tiada tuhan selain Allah dan kepada Allah kami menyerahkan perkataan kami “